Rabu, 11 Januari 2017

Umbul Ponggok Klaten snorkling air tawar

Umbul Ponggok snorkling air tawar di Klaten.                   
              Dimana sih bisa lihat pemandangan beranekaragam ikan dengan rasa aman dan bisa mengajak seluruh keluarga,teman,adik,keponakan tanpa terbatas usia?Nah,Umbul Ponggok lah yang menjawab . Umbul Ponggok terletak di desa Ponggok, Polanharjo ,Klaten, Jawa Tengah.
     Umbul Ponggok adalah wisata tirta/wisata air yang aman bagi semua kalangan  tidak seperti halnya snorkling di laut yang ada ombak dan gelombang .Umbul Ponggok  dulunya adalah sebuah kolam alami yang di bangun sejak zaman Belanda dan dikembangkan menjadi wisata air, sekarang cukup terkenal di kota Klaten dan mulai dikenal oleh para traveller. Umbul Ponggok memiliki kedalaman  1.5meter sampai 3 meter.                                  
     Umbul yang berarti mata air  dan Ponggok adalah sebuah desa tempat mata air tersebut berada, maka  wisata ini di namakan Umbul Ponggok. Keindahan wisata ini adalah pengunjung bisa bersnorkling melihat keindahan dasar kolam yang alami yaitu dasar kolam berupa pasir dan bebatuan  termasuk beraneka ragam ikan air tawar seperti ikan mas,ikan Tombro,Koi,Mujair dan Nila.Selain melihat pemandangan, itu pengunjung juga bisa foto selfie di dasar kolam bersama ikan - ikan .Bila pengunjung tidak bisa berenang tidak usah kuatir tetap bisa menikmati keindahan ini yaitu dengan menyewa jaket pelampung (bila hanya ingin bermain air)  sekitar 10 ribu rupiah atau menyewa alat untuk snorkling 10 ribu rupiah .                     
          Bila pengunjung ingin foto selfie di dasar kolam bersama ikan-ikan, tidak membawa kamera atau takut kamera nya basah disini  juga di sewakan jasa  sewa kamera bawah air/underwater dengan sekitar biaya 65 ribu rupiah  sampai 100 ribu rupiah, dan disediakan tempat untuk berselfie ria dengan asesorisnya seperti motor vespa ,televisi,komputer,meja ,kursi yang sudah disediakan di bawah air.Umbul Ponggok buka dari pukul 07.00 sampai 17.00, dengan harga tiket masuk 10 ribu rupiah. Murah bukan.  Yukk Guys...lets go to there..exciting !recomended guys...layak di kunjungi! Pamerkan foto kalian guys...!



Tidak ada komentar:

Posting Komentar